Loading...

Sejarah

3 Januari 2023 |

Image

Kota Tarakan adalah sebuah kota di Provinsi Kalimantan Utara, Indonesia dan juga merupakan kota terbesar di Kalimantan Utara. Kota ini memiliki luas wilayah 249,65km2 dan sesuai dengan data Badan Pusat Statistik 2022, kota Tarakan berpenduduk sebanyak 272.68 Juta jiwa. Tarakan atau juga dikenal sebagai Bumi Paguntaka, berada pada sebuah pulau kecil. Semboyan dari Kota Tarakan adalah Tarakan Kota “BAIS” (Bersih, Aman, Indah, Sehat dan Sejahtera). Secara historis, Dinas perpustakaan dan kearsipan Kota Tarakan telah mengalami beberapa kali perubahan nama. Berdiri tahun 2000 nama awal  KPKPD (Kantor Perpustakaan dan Pengolahan Data), selanjutnya menjadi KPDK (Kantor Perpustakaan dan Kearsipan) yang kemudian pada tahun 2004 berubah menjadi Kaperpus-KD berdasarkan Peraturan Daerah Kota Tarakan Nomor 19 Tahun 2004, tentang Organisasi tata kerja Kaperpus-KD. Berdasarkan Peraturan Daerah Kota Tarakan Nomor 37 Tahun 2004 Kaperpus-KD berubah Nomenklatur menjadi Dinas Perpustakaan dan Kearsipan daerah Kota Tarakan yang merupakan gabungan dari kantor Arsip Daerah dan kantor Perpustakaan Umum Kota Tarakan. Dengan alamat di Complex Islamic Center, Jl. Sei Sesayap Kampung. Empat Kecamatan Tarakan Timur Kota Tarakan Kalimantan utara.

Sampai tahun 2023 ini Dinas Perpustakaan dan Kearsipan daerah Kota Tarakan telah mengalami sembilan kali pergantian Kepala Dinas, yaitu :

  1. Machum Muriyan, S.E.
  2. Rasyid, S.H.
  3. H. Anang Idrus, S.E.
  4. Jarkasih, S.E.
  5. Alyas Pratama, B.Sc.
  6. Kaharudin, S.E.
  7. Drs. H. Ibrahim,  M.AP.
  8. Hery Purwono, S.TP
  9. Ir. Edy Suriansyah, M.SI

1555 views